Yogyakarta, 15 Agustus 2017 di ruang B atas Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta setiap kelompok kerja pengelola Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta berkumpul dalam rapat evaluasi pelaksanaan kegiatan tahun 2017.
Rapat ini dipimpin oleh Kepala Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta, Kasubbag Tata Usaha dan perwakilan dari seluruh kelompok kerja museum.
Rapat ini diharapkan bisa berjalan rutin untuk mengakomodir permasalahan-permasalahan yang dihadapi pengelola museum berikut pembahasan solusinya.
Disampaikan pula hasil monitoring dan evaluasi Direktorat Jenderal Anggaran mengenai daya serap anggaran dan fisik, pelaporan dengan aplikasi e-monev BAPPENAS, kinerja keseluruhan dan individu terkait dengan persiapan penilaian diajukannya Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta sebagai kandidat Wilayah Bebas Korupsi (WBK)
Kritik dan saran dari pengunjung juga tidak luput dikupas tuntas dalam pertemuan pagi hingga siang ini. Menurut Zaimul Azzah selaku Kepala Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta “Kita harus berkomitmen siap berubah menjadi lebih baik, jadi kritik dan saran ini harus segera ditindaklanjuti terkait kita sebagai pelayanan publik”.
Kenyamanan pengunjung menjadi utama bagi museum, oleh karena itu fasilitas-fasilitas museum lebih ditingkatkan tidak terkecuali koleksi-koleksi yang masih berada di storage harus mengalami rotasi. Untuk direncanakan akan disediakannya tata pameran tidak tetap koleksi Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta.