Inilah Pemenang Lomba Karya Tulis Sejarah

0
1585

Semarang – Setelah melewati proses seleksi yang panjang dewan juri memilih 10 finalis untuk presentasi langsung di depan mereka dan juga seluruh mahasiswa sejarah di Indonesia. Proses presentasi yang dilakukan oleh dewan juri sudah dilakukan di Universitas Negeri Semarang,

Pada malam harinya bertempat di hotel Noorman, pengumuman lomba yang diikuti oleh para peserta pada siang harinya sekaligus menutup rangkaian Pekan Nasional Cinta Sejarah. Hadir dalam acara ini adalah Direktur Jenderal Kebudayaan Kacung Marijan, para dewan juri, serta para mahasiswa.

“Karena orang-orang yang memiliki pemahaman sejarahlah yang Insya Allah orang-orang yang bermakna karena orang-orang ini mengetahui, memahami apa yang terjadi pada masa lalu, untuk kebaikan hari ini dan hari esok”. Kacung Marijan, Direktur Jenderal Kebudayaan.

Para pemenang dibagi dalam 2 sesi untuk presentasi karya tulisnya dan juga menjawab pertanyaan dari para mahasiswa lainnya yang masing-masing. Selain pengumuman pemenang lomba karya tulis sejarah, panitia juga mengumumkan pemenang lomba cerdas cermat dan juga tutur kata sejarah yang lombanya dilakukan siang harinya

Inilah para pemenang tersebut.

  1. Lomba karya tulis sejarah:
  • Juara pertama: Panada (Universitas Diponegoro)
  • Juara kedua: Zainal Arifin (Institut Negeri Agama Islma Pontianak)
  • Juara ketiga: Ahmad Hamdani (Universitas Syarif Hidayatullah)
  • Juara harapan satu: Muhammad Baihaki (Institut Negeri Agama Islam Lombok)
  • Juara harapan dua: Bahagio Raharjo (Universitas Udayana)
  • Juara harapan tiga: Yunanto Eko Prabowo (Universitas Airlangga)

LOMBA KARYA TULIS

2. Lomba Tutur Sejarah

  • Juara satu:Marcelina (SMU Kolese Loyola Semarang)
  • juara dua: Anita Cariolina (SMU Sedes Semarang)
  • Juara tiga: Alita Musila (SMU Ksatriaan Semarang)

LOMBA TUTUR SEJARA

3. Lomba Cerdas Cermat  Sejarah

  • Juara satu:Smu Kolese Loyola Semarang
  • juara dua: Smu Sedes Semarang
  • Juara tiga: Smu Karang Turi Semarang

LOMBA CERDAS CERMAT