View Galnas _Alternatif 4

Galeri Nasional Indonesia – Direktorat Jenderal Kebudayaan – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi merupakan museum/galeri seni rupa modern dan kontemporer Indonesia yang terletak di jantung ibu kota, Jalan Medan Merdeka Timur No. 14 Jakarta Pusat. Sejak berdiri pada 1998 dan diresmikan operasionalnya pada 8 Mei 1999 oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang kala itu menjabat, Yuwono Sudharsono, Galeri Nasional Indonesia (GNI) melaksanakan pengkajian, pengumpulan, registrasi, perawatan, pengamanan, pameran dan publikasi karya seni rupa berupa lukisan, sketsa, grafis, patung, keramik, desain grafis, ilustrasi, fotografi, seni kriya, seni instalasi, dan media alternatif lainnya. Karya seni rupa yang menjadi koleksi GNI/koleksi negara jumlahnya 1.898 yang sebagian dipamerkan secara periodik, baik pada pameran tetap (permanent exhibitions), pameran temporer (temporary exhibitions), maupun pameran keliling (travelling exhibitions).

GNI telah menjalankan berbagai program, di antaranya pameran, edukasi, kemitraan, dan publikasi karya seni rupa yang dipresentasikan dalam berbagai ragam medium ekspresi visual yang menarik. Program-program GNI disajikan dengan melibatkan berbagai pihak, mulai dari instansi/institusi/lembaga/yayasan/galeri/komunitas seni rupa, pusat kebudayaan asing, hingga masyarakat umum, dalam skala nasional maupun internasional. Program tersebut dapat dinikmati masyarakat dari berbagai kalangan, baik para pembuat kebijakan maupun masyarakat umum.

GNI terus berupaya mengukuhkan perannya dalam menyediakan informasi dan data di bidang seni rupa sebagai sumber pengetahuan; mewadahi potensi seniman untuk menggelar karya-karya dengan prinsip kurasi dan manajemen pameran yang baik serta mengembangkan pewacanaan di bidang seni rupa; juga menumbuhkan pemahaman, penalaran, kreativitas, inovasi, dan kecintaan terhadap karya budaya bangsa melalui karya seni rupa. GNI menjadi pusat kegiatan seni rupa (art centre/exhibition centre), juga sebagai barometer mutu sekaligus representasi wajah perkembangan dan kemajuan seni rupa Indonesia.

 

Informasi lebih lanjut:
Website       :  galeri-nasional.or.id
Instagram   :  @galerinasional
Twitter        :  @galerinasional_
Facebook   :  Galeri Nasional Indonesia
YouTube     :  Galeri Nasional Indonesia
Email          :  galeri.nasional@kemdikbud.go.id