The International Participatory Training “HOH” (Human Origins Heritage) v. 2.0 tahun 2019 di Salatiga dan Sangiran

0
1195
Kegiatan di lapangan berinteraksi dengan masyarakat lokal Situs Sangiran

Dalam rangka kerjasama Center for Sustainable Development Studies (CSDS) UKSW dan Museum National d’Histoire Naturelle (MNHN), Paris, Perancis, pada tahun 2019 dilaksanakan kembali The International Participatory Training “HOH” (Human Origins Heritage) v. 2.0 di Salatiga dan Sangiran. Kegiatan ini dilaksanakan selama 12 hari dimulai pada tanggal 13 hingga 25 Mei 2019. Kegiatan tersebut melibatkan 23 mahasiswa dari berbagai negara, antara lain Indonesia, Perancis, Spanyol, Cambodia dan Timor leste.

HOH (Human Origins Heritage) merupakan suatu kegiatan partisipatif, di mana kegiatan yang dilakukan membutuhkan keterlibatan masyarakat setempat untuk mengumpulkan data umum yang terkontrol secara besar-besaran tentang suatu wilayah untuk menjawab pertanyaan ilmiah tertentu. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah terjadinya pertukaran ilmu pengetahuan (transfer of knowledge) antara peneliti dengan masyarakat lokal, untuk itulah kegiatan ini mengajak masyarakat sekitar yang diwakili oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Young Guardian Club (YGC) selama berkegiatan di Sangiran. Selain itu, BPSMP Sangiran juga berpartisipasi dalam kegiatan tersebut, antara lain sebagai supervisor lapangan dan memberikan presentasi di UKSW Salatiga kepada seluruh mahasiswa yang terlibat dengan judul The Conservation and Dissemination Policy of Sangiran Conservation office.

Kegiatan HOH terbagi atas beberapa kelompok yang mempunyai topik masing-masing. Kelompok 1 mempunyai topik “Museum dan Situs”, kelompok 2 dengan “Persepsi Museum di Sangiran”, kelompok 3 dengan “Hidup di Situs Warisan Dunia”, kelompok 4 dengan “Sangiran dan Warisan”, dan Kelompok 5 dengan “Sangiran adalah Tempat Ilmu Pengetahuan”. Masing-masing kelompok merumuskan road map nya terlebih dahulu sebelum mengumpulkan data di lapangan agar kegiatan lebih terarah dan data dapat terkontrol.

Selain berkegiatan di lapangan (outdoor), juga dilakukan beberapa kegiatan lainnya di dalam ruangan (indoor) saat masih di Sangiran, yaitu kuliah umum tentang Preventive Archaeology oleh Christophe Sevin di Ruang T. Jacob BPSMPS pada tanggal 17 Mei 2019 (dihadiri oleh sebagian besar pegawai BPSMP Sangiran), praktikum pembuatan alat batu dari batuan rijang pada tanggal 19 Mei 2019, dan presentasi final kelompok oleh Pokdarwis dan YGC di Ruang Auditorium Klaster Dayu pada tanggal 20 Mei 2019.

Kegiatan HOH ini diharapkan dapat bermanfaat bagi semua pihak, khususnya dalam hal pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran itu sendiri. (Rindy Gita Wahyuni & Haris Rahmanendra)

Foto 1. BPSMP Sangiran sebagai narasumber dalam kegiatan HOH di UKSW, Salatiga
Foto 2. Praktikum Pembuatan Alat Batu di Menara Pandang
Foto 3. Perkuliahan tentang Preventive Archaeology
Foto 4. Presentasi Akhir Pokdarwis dan YGC di Ruang Auditorium Klaster Dayu