You are currently viewing Masjid Menara Kudus

Masjid Menara Kudus

Kudus adalah sebuah kota kecil di wilayah pantai utara Jawa Tengah yang mempunyai status sebagai ibu kota Daerah Tingkat II. Kudus merupakan daerah yang strategis karena merupakan daerah penghubung bagi daerah-daerah sekitarnya. Letak yang strategis ini menjadikan Kudus menjadi daerah industri. Hal ini dapat dibuktikan dari banyaknya industri yang ada di wilayah ini seperti pabrik rokok, pabrik tekstil, percetakan dan industri rumah tangga. Disamping sebagai kota industri, Kudus juga mempunyai peninggalan-peninggalan kuno yang tersebar merata. Salah satunya adalah Masjid Menara Kudus. Masjid ini menjadi kebanggaan masyarakat Kudus bahkan masyarakat yang tinggal di luar Kudus. Perpaduan antara dua kebudayaan dapat dicerminkan dari arsitektur bangunannya yaitu kebudayaan Hindu dan kebudayaan Islam. Sampai sekarang pun perpaduan dua kebudayaan tersebut masih tercermin dari tradisi masyarakatnya. Masjid Menara Kudus dapat menjadi simbol harmoninasi dalam keberagaman yang juga merupakan jatidiri bangsa Indonesia. Kunjungi, lindungi dan lestarikan Masjid Menara Kudus.